Cerita Pengajar Pasar Modal 'Hilang' Rp 1,6 Miliar Bertransaksi Forex

Cerita Pengajar Pasar Modal Hilang Rp 1,6 Miliar Bertransaksi Forex

Rifan Financindo Berjangka -Ada untung dan ruginya berdagang valuta asing alias foreign exchange (forex) melalui Bursa Berjangka Jakarta (BBJ). Kadang hasilnya untung tapi kadang juga buntung.

Namun selama ini rata-rata nasabah forex lebih sering mengalami buntung, apalagi jika pialangnya (broker) nakal, seperti PT Rex Capital Futures (RCF). Broker ini diduga menggelapkan dana sehingga nasabahnya kesulitan tarik dana.

Kerugian nasabah RCF bukan karena nilai valas turun yang membuatnya nilai investasi berkurang, tapi uang nasabah yang bisa diotak-atik oleh si broker.

Menurut salah satu nasabah RCF, Achmad Amir, ada empat pelanggaran yang dilakukan oleh RCF tapi selama ini dibiarkan begitu saja oleh otoritas. Tugasnya broker adalah menyampaikan amanat dari nasabah untuk melakukan pembelian atau penjualan valas di BBJ.

"Nah, Rex ini kadang tidak menyampaikan pesanan kita. Begitu order masuk, ditahan oleh mereka. Namanya mereka ambil posisi," ujarnya kepada detikFinance, Rabu (25/2/2015).

Jika misalnya nasabah ingin beli valas, maka posisinya tidak langsung dipesan tapi ditahan dengan harapan harga turun. Kalau harga turun nasabah rugi, dan selisih keuntungannya diambil broker.

Pelanggaran kedua adalah memiliki dua server untuk menerima pesanan. Ada satu server yang real time(terkini) dan terhubung dengan Kliring Berjangka Indonesia (KBI), tapi Rex juga punya satu server lagi untuk menahan posisi order nasabah.

Sementara pelanggaran yang ketiga, kata Amir, adalah berani mengotak-atik dana nasabah di rekening terpisah alias segregated account. Rekening terpisah ini adalah kumpulan dana nasabah yang akan bertransaksi forex.

Broker hanya boleh mengambil dan memasukan uang ke rekening ini atas amanat nasabah, yaitu ketika nasabah ingin menyimpan atau menarik uang. Amir mendapat informasi pihak Rex berkali-kali menarik dana dari segregated account. 

"Saya dapat info kalau ada penarikan dana dari segregated account atas nama pemegang saham Rex. Kalau memang benar kan aneh pemegang saham bisa mengambil uang dari situ," ujarnya.

Rekening terpisah ini padahal dipantau langsung oleh KBI, Bursa Berjangka Jakarta (BBJ), dan adan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti). 

Sementara pelanggaran keempat RCF adalah tingkat Modal Bersih Disesuaikan (MKBD) yang tidak memenuhi syarat. Setiap pialang yang akan mengajukan diri sebagai Peserta SPA (Sistem Perdagangan Alternatif) wajib memenuhi beberapa persyaratan permodalan yang mana hal tersebut diatur di dalam Peraturan Kepala Bappebti No. 65/BAPPEBTI/per/1/2009. 

Setiap peserta SPA wajib memenuhi kewajibannya seperti modal disetor paling sedikit sebanyak Rp 25 miliar dan mempertahankan saldo modal akhir paling sedikit sebesar Rp 20 miliar. Kemudian bila ingin membuka cabang, wajib menambah modal sebesar Rp 1 miliar. 

"Tetapi setelah kami bertanya ke beberapa pialang mengenai tata caranya, ternyata nilai setoran Rp 25 miliar tersebut hanyalah dalam berbentuk bukti setoran saja yang disetorkan ke rekening pialang yang bersangkutan," kata Amir.

Dan bukti setoran tersebut kemudian ditunjukan kepada Bappebti Biro Perniagaan Urusan Perizinan, dengan Kepala Biro Pantas Lumban Batu. 

"Kalau hanya bukti setoran saja dan setoran uangnya tersebut tidak dipantau oleh Bappebti, BBJ dan KBI jelas saja pialang dapat menarik modal setor tersebut ke kantong mereka. Ternyata sistem di Bappebti dalam perizinan pialang mudah sekali dibobol dong, tidak heran banyak pialang bodong seperti RCF ini menjamur," ujarnya.

Amir pun menyayangkan dana nasabah yang selama ini nyangkut di RCF sebesar Rp 10 miliar tidak bisa ditarik. Padahal, jika modal RCF memenuhi syarat maka dana nasabah yang nyangkut itu bisa segera kembali.

Selain itu, sebenarnya ada Dana Kompensasi yang berupa setoran-setoran broker pada saat mulai beroperasi yang bisa digunakan untuk membayar dana nasabah.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Global Masih Volatil, Potensi Harga Emas Melesat Terbuka

PETUGAS VETERAINER DATANG UNTUK ANALISA KEMATIAN KAMBING YANG MENDADAK

Aneka Gethuk Jajan khas jawa Tengah