Basarnas: Masyarakat Jangan Bermain-main Informasi Soal AirAsia



Rifan Financindo Berjangka Semarang - Menyusul hilangnya pesawat AirAsia bernomor penerbangan QZ8501, informasi terkait keberadaan pesawat Airbus A320 itupun menyeruak. Kabar-kabar yang patut diapresiasi ini muncul begitu saja dari masyarakat. 

Guna mengantisipasi terjadinya kesimpangsiuran, Badan SAR Nasional (Basarnas) mengimbau agar masyarakt bijaksana dalam menyiarkan informasi-informasi keberadaan pesawat ini. Informasi-informasi akan sangat membantu kerja-kerja Basarnas.

"Mustinya semua pihak itu membantu menginformasikan yang benar, jangan ada yang bermain-main," kata Deputi Operasi Basarnas Tatang Zaenudin kepada detikcom, Selasa (30/12/2014). 

Tatang berharap masyarakt bisa memahami kondisi duka yang menyelimuti pencarian pesawat ini. Tentu semua, terlebih lagi para kerabat penumpang pesawat, berharap pesawat segera ditemukan. 

"Kalau ada yang bermain-main dengan informasi, tentu sangat disayangkan. Kita lagi berduka begini," kata Tatang.

Tatang optimis siang ini mereka bakal menemui hasil yang baik. Tatang tak menyebutkan alasan informasi apa yang mendasari optimisme ini.

"Mudah-mudahan siang ini ada info terbaru. Kita harus optimis dong!" kata Tatang.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Global Masih Volatil, Potensi Harga Emas Melesat Terbuka

PETUGAS VETERAINER DATANG UNTUK ANALISA KEMATIAN KAMBING YANG MENDADAK

Aneka Gethuk Jajan khas jawa Tengah