Harga Emas Antam Tersandung Tekanan Dollar

(Vibiznews – Commodity) Meningkatnya kurs dollar pada perdagangan kemarin membuat spot emas jatuh kembali ke posisi awal pekan ini. Antam menyikapinya dengan menurunkan kembali harga emas batangannya setelah 2 hari dinaikkan. Antam menurunkan harga emas batangannya dimana harga jual diturunkan 3000 rupiah sedangkan harga buybacknya turun 7000 rupiah ke posisi Rp. 480.000 per gram.

Sehingga harga minted bars ukuran 1 gram di Antam sebesar Rp. 535.000/gr, dan untuk minted bars ukuran 250 gr dijual ke posisi 496.000/gram menjadi Rp. 124.000.000, sedangkan minted bars ukuran 5gr dijual 506.000/gr menjadi Rp.2.530.000. Demikian juga dengan minted bars ukuran 2 gr dijual Rp.515.000/gr menjadi Rp.1.030.000.

Harga spot emas anjlok kembali sampai ke posisi $1320,00 pada pukul 12.00 GMT namun bergerak naik terus sampai ke posisi $1323,60. Sedangkan Harga emas berjangka untuk kontrak pengiriman Desember di Comex tampak mengalami kenaikan sebesar 0.7 persen dan ditutup pada posisi $1325.50 per troy ons.

Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting memperkirakan bahwa harga emas Antam pekan depan berpotensi naik kembali seiring pergerakan spot emas secara teknikal bergerak positif. Diperkirakan harga komoditas logam mulia ini akan mengalami pergerakan pada kisaran 1290 – 1375 dollar per troy ons.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Global Masih Volatil, Potensi Harga Emas Melesat Terbuka

PETUGAS VETERAINER DATANG UNTUK ANALISA KEMATIAN KAMBING YANG MENDADAK

Aneka Gethuk Jajan khas jawa Tengah