Emas Spot Anjlok Cukup Tajam Terhadap Major Currencies
Pada
perdagangan komoditi sesi Amerika dini hari ini ( 22 Januari ), emas
spot menunjukkan pergerakan turun setelah dibuka pada 1254.35 USD/oz t
di awal perdagangan (00.00 GMT). Komoditi tersebut telah turun sekitar
-12.3 USD/oz t atau sekitar -0.98 % dan pada saat berita ini diturunkan
nilai bergulir terpantau berada pada kisaran 1242.05 USD/oz t.
Terhadap Euro emas spot juga nampak
melemah dan harga pembukaan berada pada 925.35 EUR/oz t di awal
perdagangan (00.00 GMT). Emas telah turun sekitar -9.14 EUR /oz t atau
sekitar -0.98 % dan pada saat berita ini diturunkan nilai bergulir
terpantau berada pada kisaran 916.2 EUR /oz t.
Analis Vibiz Research dari Vibiz
Consulting mengemukakan bahwa sentimen positif terhadap Euro nampak
menguat dan menekan turun harga emas spot pada XAUEUR setelah Zentrum
fur Europaische Wirtschaftsforschung (ZEW) melaporkan kepada publik
bahwa hasil survey menunjukkan adanya kenaikan tingkat optimisme analis
dan investor institusional terhadap ekonomi Uni Eropa.
Dilaporkan bahwa indikator ZEW Economic
Sentiment menguat ke angka 73.3 dari angka sebelumnya yaitu 68.3.
Laporan ini menunjukkan kinerja yang lebih baik dari dugaan ekonom yaitu
hanya akan naik ke angka 70.2.
Emas spot juga turun terhadap Sterling
dimana harga pembukaan berada pada 762.9 GBP/oz t di awal perdagangan
(00.00 GMT). Emas telah turun sekitar -9.85 GBP /oz t atau sekitar -1.29
% dan pada saat berita ini diturunkan nilai bergulir terpantau berada
pada kisaran 753.05 GBP /oz t.
Komentar