7 Langkah Sederhana Mengatur Gaji Untuk Masa Depan Cerah



Rifan Financindo Berjangka Semarang - Pastinya, saat-saat yang paling menyenangkan bagi karyawan adalah saat gajian, begitu juga kamu. Perasaan bangga, puas dan bahagia bercampur aduk karena hasil kerja keras kamu terbayar dengan angka nominal yang cukup fantastis di rekening tabungan. Namun, jangan berpuas diri dulu, sampai-sampai sudah tidak sabar lagi ingin menghabiskan uang-uang tersebut.

Mungkin selama bekerja, kamu sering tergiur untuk membeli barang-barang baru atau berpergian ke beberapa tempat. Akan tetapi percayalah, sesungguhnya beberapa keinginanmu tersebut hanya bersifat semu. Jadi daripada memenuhi hal-hal yang kurang penting lebih baik atur gaji kamu sebelum menggunakannya.

Ke depannya, masih banyak kebutuhan penting yang perlu kamu rencanakan. Oleh sebab itu, berikut beberapa tips jitu mengatur gaji untuk masa depan Anda.

1. Atur Pengeluaran
Perhatikan baik-baik setiap pengeluaran yang kamu lakukan. Akan tetapi, bukan berarti kamu tidak bisa menikmati gajimu. Tentunya kamu perlu juga menikmati gaji untuk kesejahteraan hidup.

Belilah barang-barang yang kamu butuhkan, tapi jangan terlalu menuruti semua keinginan. Paling tidak buat anggaran pengeluaran maksimal sebesar 40%.

2. Buat Laporan Keuangan
Mencatat setiap pemasukan dan pengeluaran keuangan, sepertinya terdengar sepele. Namun, dengan membiasakan diri mencatat laporan keuangan secara detail, membuat kamu lebih menghargai setiap uang yang telah kamu keluarkan. Agar lebih mudah, simpanlah nota dan struk belanja dengan rapi di amplop tersendiri beserta dengan catatan pengeluaran yang lain.

3. Tentukan Prioritas
Ketika menerima gaji, prioritaskan dulu hal-hal wajib yang harus kamu penuhi. Misalnya tagihan sehari-hari, belanja kebutuhan rumah tangga dan biaya pendidikan. Selanjutnya, jika kamu punya utang, segera bayar utang tersebut. Membayar hutang sama halnya dengan meringankan beban.

4. Dana Cadangan
Dana cadangan dimaksudkan untuk memfasilitasi kamu bila terjadi hal-hal di luar dugaan atau sangat mendesak. Misalnya saja, saat salah seorang anggota keluargamu terserang penyakit atau mengalami kecelakaan. kamu bisa memberikan dana tersebut untuk pengobatan. Tetapkan dana cadangan minimal 10% dari gajimu.

5. Investasi
Di zaman sekarang, untuk melipat gandakan penghasilan kamu perlu melakukan yang namanya investasi. Investasi terbukti dapat meningkatkan kesejahteraan finansial orang-orang, yang artinya berpotensi juga untuk kamu. 

Oleh sebab itu, mulailah sisihkan kira-kira 30% gaji untuk berinvestasi dalam bentuk emas atau deposito. Jika dirasa gaji kamu lumayan besar, cobalah berinvestasi dalam bentuk saham atau properti. Akan tetapi, kamu juga perlu belajar untuk mengatur dan mengawasinya.

6. Menabung
Kalau ingin keuanganmu semakin membaik, mulailah menyisihkan uang untuk ditabung. Menabung memiliki banyak manfaat, terutama untuk membangun masa depan yang lebih baik. Pastinya kamu tidak ingin bekerja selamanya bukan? 

Di masa senja tentu kamu ingin memiliki ketenangan hidup agar bisa menikmati hari-hari tua dan berkumpul bersama keluarga. Untuk ini, kamu perlu menentukan target, pada usia berapa baiknya kamu bebas finansial. Semakin besar uang yang kamu tabung semakin besar juga kemungkinan kamu bebas finansial.

7. Miliki Asuransi
Asuransi saat ini sudah menjadi kewajiban untuk disediakan. Karena dengan asurasi kamu bisa memproteksi kondisi finansialmu. Tidak akan ada yang tahu kejadian di masa depan, begitu juga dengan kamu. Oleh karenanya, guna mengantisipasi kemungkinan buruk buatlah asuransi. Ada beragam jenis asuransi, dan asuransi yang paling penting untuk kamu miliki adalah asuransi kesehatan, rumah, dan kendaraan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Global Masih Volatil, Potensi Harga Emas Melesat Terbuka

PETUGAS VETERAINER DATANG UNTUK ANALISA KEMATIAN KAMBING YANG MENDADAK

Aneka Gethuk Jajan khas jawa Tengah